Distribusi sistem operasi Linux populer besutan Canonical, Ubuntu, telah merilis versi beta dari Ubuntu Linux 13.04 yang menggunakan nama sandi Raring Ringtail tanpa kehadiran Wubi.
Ini berarti sistem operasi Ubuntu Linux 13.04 versi final akan segera dirilis setelah melewati step berikutnya, yakni versi RC
(Release Candidate).
Sistem operasi Ubuntu Linux ini memang salah satu distribusi sistem operasi Linux yang paling populer meski beberapa waktu terakhir ini Ubuntu agak meredup akibat penggunaan desktop unik bernama Unity.
Namun, rilis terbaru Ubuntu Linux 13.04 terus berjalan dan dikembangkan.
Ubuntu Linux 13.04 Raring Ringtail ini memang bukan rilis LTS (Long Term Support), tapi kehadirannya tetap ditunggu-tunggu oleh pengguna sistem operasi open source. Canonical terus mengembangkan sistem operasi Ubuntu Linux ke pasar yang lebih luas, yakni smartphone dan tablet melalui Ubuntu Touch OS.
Sistem operasi Ubuntu Linux 13.04 ini mengusung kerenel Linux 3.8.5, beberapa perangkat lunak yang diusung oleh rilis Ubuntu Linux 13.04 ini antara lain adalah LibreOffice 4.0.1, browser Firefox 20.0, dan email client Thunderbird 17.05. Sepefrti biasa, Ubuntu Linux 13.04 ini menggunakan desktop Unity.
Satu hal yang cukup mengganggu dari rilis Ubuntu Linux 13.04 Raring Ringtail ini adalah hilangnya Wubi. Wubi adalah installer sistem operasi Ubuntu Linux dalam Windows, sehingga seolah-olah sistem operasi Ubuntu Linux adalah bagian dari aplikasi Windows. Mengapa Wubi justru di depak dari Ubuntu Linux 13.04?
Salah seorang pengembang Ubuntu Linux 13.04 mengatakan bahwa menghilangnya Wubi dari rilis sistem operasi Ubuntu Linux 13.04 karena alasan Wubi belum kompatibel dengan Windows 8. Alasan ini kurang masuk akal, mengingat pengguna sistem operasi Windows 8 masih sangat sedikit.
Seperti yang dilansir dari ZDnet, pengembang Ubuntu tersebut juga mengatakan jika ada yang tertarik mengembangkan Wubi agar kompatibel dengan Windows 8, mungkin Wubi akan kembali hadir di rilis Ubuntu Linux.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar