Beruntung buat pengguna Nokia Lumia dengan sistem operasi Windows Phone 8, karena kini bisa memperoleh game baru dari EA Sport, yakni FIFA 13. Game ini secara ekslusif dihadirkan untuk Nokia Lumia, seperti yang dikutip dari Engadget, pengguna Windows Phone 8 dari Samsung, HTC, Huawei, dan merk lain terpaksa harus gigit jari dulu.
Walaupun harus membayar sebesar $4.99 untuk mengunduhnya, kedatangan FIFA 13 di platform Windows Phone 8 mendapat sambutan sangat positif dari para pengguna Nokia Lumia. Hampir semua pengunduh game ini memberikan rating bintang lima di Windows Phone Store.
Dalam FIFA 13 terdapat lebih dari 30 liga dengan total 500 tim, 15 ribu pemain serta 32 stadion otentik. Game ini pun mendukung untuk berbagai jenis resolusi layar, dari WVGA (480x800), HD (720x1280) dan WXGA (768x1280). Sementara untuk kontrol permainan juga sudah diatur sedemikian hingga sangat cocok untuk dimainkan dengan layar sentuh.
Sebelum meluncur ke Windows phone, FIFA 13 lebih dahulu bisa dimainkan pada platform iOS. Dan Pihak EA Sport hingga saat ini belum mengungkapkan kapan mereka akan menyediakan untuk android. Menariknya, kedatangan game ini di Windows Phone ternyata dibanderol dengan harga lebih murah di platform iOS. Para pengguna iPhone harus mengeluarkan uang sebesar $6.99 untuk mengunduh FIFA 13 dari Apps Store.
FIFA 13 saat ini telah tersedia di Windows Phone Store denga harga US$4.99 hanya kompatibel dengan Windows Phone 8 dan Xbox Live. Anda dapat mengunduhnya di sini. |
Kamis, 11 Juli 2013
FIFA 2013 Eksklusif Untuk Nokia Windows Phone 8
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar