Meskipun berada dalam satu benua, namun kedua tim cukup jarang bersua karena banyaknya negara yang tergabung di Zona Eropa. Spanyol dan Italia lebih sering bertanding di ajang persahabatan daripada turnamen resmi. Walaupun begitu, tiap kali mereka bertemu fdi major tournament dipastikan akan selalu ada sejarah tersendiri yang tercipta.
Sebelum menyaksikan pertandingan yang akan digelar di Estádio Governador Plácido Aderaldo Castel pada hari Jumat tersebut, ada baiknya kita flashback kembali beberapa pertemuan bersejarah antara kedua tim.
Menurut catatan resmi, Spanyol dan Italia telah bertemu sebanyak 28 kali. Kedua tim sama-sama memenangkan 8 pertandingan, sementara sisanya berakhir imbang.
Berikut pilihkan 8 pertandingan diantaranya yang paling memiliki nilai historis. Sebagian besar terjadi di fase knock-out turnamen besar yang membuat tim yang kalah harus menangis karena tersisih.
Yang paling baru tentu saja momen Final Piala Eropa 2012 ketika Azzurri tak berkutik menghadapi gempuran La Furia Roja dan harus takluk empat gol tanpa balas. Skor tersebut menjadi rekor kemenangan terbesar dalam pertemuan kedua tim.
Check this out.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar