Rabu, 16 Oktober 2013
Ring Clock, Cincin Jam dengan Sentuhan Ala 'Lord of The Rings'
Samsung belum lama ini telah mewujudkan sebuah ide untuk membangun jam tangan cerdas lewat Galaxy Gear-nya yang baru-baru ini dipasarkan ke publik. Jauh sebelumnya, Apple juga telah digosipkan akan segera membuat smartwatch, meski hingga saat ini wujudnya masih belum jelas. Kini, muncul kembali sebuah ide dari para developer untuk semakin memeriahkan pasar wearable gadget dan memanaskan persaingan.
Seperti yang dikutip dari Mashable, seorang desainer bernama Gusztav Szikszai telah membangun sebuah cincin berteknologi unik berjuluk Ring Clock. Sesuai dengan namanya, cincin ini berfungsi sebagai alat penunjuk waktu dan diprediksi akan menggantikan posisi jam tangan atau arloji.
Cincin unik ini dibuat dengan bahan stainless steel dan memanfaatkan lampu LED berwarna biru atau oranye. Lampu-lampu tersebut nantinya akan menujukkan sederet angka yang akan menunjukkan waktu saat ini. Lampu LED tersebut akan mengingatkan Jerukers kepada sebuah cincin yang diperebutkan oleh berbagai pihak di filmLord of the Rings.
Untuk bisa beroperasi, perangkat Ring Clock menggunakan baterai lithium-ion yang rechargeable. Rencananya, cincin ini bakal dijual dengan harga ritel US$ 250 atau sekitar Rp 2,9 juta. Bila anda berminat, maka kalian masih harus menunggu hingga bulan April tahun 2014 mendatang.
Proyek Ring Clock sendiri telah didaftarkan di situs Indiegogo sejak bulan Agustus silam dan berhasil mengumpulkan uang sebesar US$ 324.595! Padahal, sang developer hanya menetapkan target hingga US$ 287.500. Artinya, cincin unik ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak dan telah jauh melampaui target pengumpulan uang.
Tertarik? Simak dulu videonya di bawah ini.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)




Tidak ada komentar:
Posting Komentar