Linux Mint adalah salah satu distribusi atau distro Linux paling populer saat ini. Distro ini baru saja merilis versi terbarunya yang mengusung nama Linux Mint 15 Olivia yang merupakan generasi penerus Linux Mint 14 Nadia yang dirilis November 2012 lalu. Lalu apa saja fitur baru Linux Mint 15 Olivia? Simak ulasan berikut ini.
Linux Mint 15 Olivia ini masih mengusung dua desktop utama, yakni Cinnamon 1.8 dan Mate 1.6. Rilis Linux Mint 15 Olivia ini menggunakan kernel Linux 3.8 dan merupakan keturunan dari distro Ubuntu 13.04. Linux Mint 15 Olivia ini masih membawa ciri khas distro Linux Mint yang datang dengan tampilan antarmuka yang cantik dan mudah digunakan.
Fitur baru yang cukup menonjol dari rilis Linux Mint 15 Olivia ini adalah hadirnya Software Sources dan Driver Manager. Software Source baru di Linux Mint 15 Olivia ini mengusung nama MintSources yang memudahkan pengguna untuk mengorganisasi dan menginstalasi repositori dan aplikasi.
Sektor antarmuka, Linux Mint 15 Olivia ini hadir dengan fitur GTK greeter yang dapat diganti theme-nya dan ada juga HTML greeter yang telah mendukung HTML5, CSS, WebGL, dan JavaScripts untuk menghadirkan layar login yang interaktif.
Fitur Driver Manager memudahkan pengguna untuk memilih driver yang tersedia untuk perangkat keras yang digunakan. Tak hanya itu, Driver Manager ini juga memberikan informasi driver yang saat ini digunakan dan update driver jika tersedia update terbaru.
Seperti yang dilansir dari situs resmi Linux Mint, bagi Anda yang ingin mecoba sistem operasi Linux Mint 15 Olivia ini dapat memperhatikan spesifikasi minimal untuk menjalankan Linux Mint 15 Olivia, yakni :
Penasaran ingin mencoba Linux Mint 15 Olivia? Silahkan unduh melalui tautan ini.
|
Selasa, 03 Desember 2013
Linux Mint 15 Olivia Dirilis, Ini Fitur Barunya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar