Dropbox hanya berikan online storage gratis 2GB saja di akun reguler. Kurang? Sila sign up atau upgrade di akun premium. Sedikit trik, kita bisa tingkatkanstorage dari 2GB hingga 20GB gratis. Berikut sedikit informasinya.
Sejatinya tips ini sepele namun mungkin tidak sedikit pengguna yang tidak memperhatikan. Sebab, di situs Dropbox sendiri dijelaskan soal hal ini. Bagaimana tingkatkan storage hingga 20GB secara cuma-cuma.
Lantas bagaimana caranya? Sangat mudah. Yang jelas Anda harus daftar terlebih dahulu di Dropbox. Berikut panduannya:
- Miliki dahulu akun Dropbox, sila daftar di sini.
- Akun gratis langsung mendapat storage 2GB.
- Manfaatkan sistem refferal. Satu teman yang mendaftar ke Dropbox dari tautan yang Anda rekomendasikan, Anda akan peroleh storage gratis 500MB. Sistem ini maksimal 32 teman atau refferal.
- Jadi, 32 teman mendaftar maka sama dengan 16GB. Total storageDropbox Anda kini jadi 18GB.
- Lantas darimana 2GB sisanya? Sila hubungkan akun Dropbox Anda dengan Facebook, Twitter, hubungkan dengan akun email, dan ikuti toursingkat di situs Dropbox. Jika ditotal maka online storage akan berjumlah 20GB.
Ada sedikit tips bagaimana memaksimalkan sistem refferal. Ini terkait cara rekomendasi yang dilakukan agar jatah 32 refferal bisa mampu terisi cepat:
- Pasang banner Dropbox dengan tersemat link rekomendasi atau refferal di situs atau blog Anda.
- Sebar link refferal di media sosial macam FB dan Twitter.
- Undang teman bergabung ke Dropbox via email.
- Gemar menulis? Tulis review soal Dropbox dan jangan lupa sematkan link refferal.
Ingat, refferal hanya dibatasi 36 saja atau mentok 16GB. Setelah penuh, meski ada orang lain yang register ke Dropbox pakai link yang Anda berikan, akun Anda tak akan mendapat jatah storage.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar