Tepat hari ini, salah satu pemain yang jadi fenomena di dunia sepakbola era kini merayakan hari jadinya yang ke-21 tahun. Ya, dialah gelandang Juventus asal Prancis, Paul Pogba. Sosok pesepakbola muda yang tempatnya kini makin paten bersama Si Nyonya Tua dan Les Blues.
Melesatnya nama Pogba tak bisa lepas dari kecerdikan scout Bianconeri dalam melihat talenta emas yang "tak terpakai" di Manchester United.
Juve bahkan mendapatkan aset berharga itu secara cuma-cuma. Bayangkan, ia adalah gelandang dengan potensi terbaik yang diakui oleh Sir Alex Ferguson dan La Vecchia Signora mendapatkannya secara gratis dari United!Berkat performa hebat yang ditampilkannya sejak menjejakkan kaki di Juventus Stadium, kini hargaPogboom melejit hingga €45 juta, seperti dilansir transfermarkt.
Resmi bergabung sejak Juli 2012, bocah yang kala itu masih 19 tahun langsung jadi andalan Antonio Conte. Meski tak selalu turun di sebelas awal, Conte hampir selalu memainkannya di setiap laga Juventus musim lalu. Visinya, akurasi umpan, ketahanan fisik serta tendangan gledek adalah modal emasnya.
Ia jadi wakil sempurna trio MVP (Marchisio-Vidal-Pirlo) di starting XI. Koleksi 38 penampilan serta lima gol-nya, memberi kontribusi berarti untuk gelar Piala Super Italia dan scudetto Si Nyonya tua musim lalu. Pogba juga berhasil menyabet gelar Piala Dunia U-20, Juli lalu, sekaligus keluar sebagai pemain terbaik.
PAUL POGBA |
Nama: Paul Labile Pogba Julukan: Il Polopo Paul Tempat, Tanggal Lahir: Lagny-sur-Marne, Prancis, 15 Maret 1993 Klub: Manchester United (2011-12) Juventus (2012-sekarang) Timnas Prancis: 8 caps/1 gol | Koleksi Gelar Klub: Juventus:Serie A: 2012/13 Supercoppa Italiana (2): 2012, 2013 |
Musim ini kegemilangannya makin menjadi. Ia bahkan sudah berstatus sebagai pengisi permanen starting XI La Vecchia Omcidi. Ya, Conte "dipaksa tega" menggeser pujaan Juventini, Marchisio, ke bangku cadangan untuk memberi tempat pada Il Polopo Paul.
Total Pogba sudah tampil 36 kali di semua kompetisi bersama Juve musim ini. Statistik berbicara karena dari jumlah penampilannya itu, tercatat delapan gol plus 12 assist sudah ia torehkan.
Melihat ledakannya di usia semuda ini, tampaknya harapan Si Gurita untuk jadi pemain terbaik dunia di masa depan bukan lagi angan-angan.
Selamat ulang tahun Paul Pogba!
"Suatu saat saya ingin memenangkan segalanya. Ketika Anda bermimpi, tak ada yang salah di dalamnya. "
- Paul Pogba
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar