Sedikit
berbeda dari kebanyakan masjid di Indonesia, Masjid Raya Sumatera Barat
tidak memiliki kubah di atasnya bangunannya.
Salah satu tempat ibadah
umat muslim terbesar di Sumatera Barat ini unik karena menggunakan
arsitektur Rumah Gadang dengan empat sudut lancip khas budaya
Minangkabau.
Bangunan dari Masjid Raya Sumatera Barat ini berbentuk
lonjong dengan luas mencapai 18.000 m2.
Salah satu masjid yang dapat menjadi tempat wisata di Kota Padang ini
tergolong cukup baru, pembangunan masjid ini baru selesai dibangun pada
awal 2019 lalu.
Hal yang cukup menarik adalah bangunan yang terdiri
dari tiga lantai ini juga dirancang agar tahan gempa hingga 10
magnitudo.
Oleh sebab itu, Masjid Agung Sumatera Barat juga sering
difungsikan sebagai lokasi evakuasi sewaktu-waktu, apabila terjadi
hal-hal yang tidak diinginkan seperti bencana alam gempa bumi.
5. Pantai Air Manis
Tempat
wisata di Kota Padang berupa pantai ini juga sering disebut sebagai
Pantai Malin Kundang.
Alasan mengapa disebut sedemikian rupa karena ada
sebuah batu yang menyerupai bentuk manusia tengah bersujud.
Salah satu hal yang tak kalah menarik, karena ada juga bebatuan yang
berbentuk tali tambang kapal serta kayu yang menyerupai bentuk pecahan
badan kapal.
Penduduk setempat juga percaya bahwa batu-batuan tersebut
tidak hanya sebatas kebetulan, melainkan menjadi bukti jika legenda dari
Malin Kundang memang sungguh terjadi.
6. Pantai Pulau Pasumpahan
Tempat
wisata di Kota padang yang terakhir yaitu Pantai Pulau Pasumpahan.
Pantai ini terletak di sebuah pulau kecil bernama Pulau Pasumpahan yang
berada di sisi barat Pantai Padang dengan luas sekitar 5 hektar.
Pasir
di Pantai Pulau Pasumpahan berwarna putih, berpadu dengan jernihnya air
laut yang berwarna biru sejauh mata memandang.
Daya tarik lain yang dimiliki Pantai Pulau Pasumpahan adalah
permukaan laut yang seolah terbagi menjadi tiga warna dengan gradasi
warna bening, hijau, dan biru jika dilihat dari bibir pantai.
Selain
hanya duduk bersantai dan berjemur menikmati keindahan pantai, Anda juga
dapat melakukan aktivitas snorkeling, berkemah, hingga bermain voli
pantai di tempat yang telah tersedia di sekitar Pantai Pulau Pasumpahan.
Nah setelah kita simak beberapa rekomendasi tempat wisata di Kota
Padang tersebut. Jangan lupa untuk persiapkan rencana perjalananmu ya,
agar waktu kunjunganmu dapat efektif dan dapat menghemat budget
perjalananmu juga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar