Buon Compleanno, Fabio Capello!
68 tahun lalu, Fabio kecil lahir di San Canzian d'Isonzo, Italia. Saat itu siapa menyangka, putra dari Guerrino dan Evelina Capello ini jadi bagian dari sejarah sepakbola Italia, bahkan disegani oleh publik sepakbola dunia.
Bakat sepakbola Capello ditemukan oleh Paolo Mazza, presiden SPAL. Di klub Italia tersebut, Capello menunjukkan penampilan berkelas di lini tengah. Ia bisa membaca permainan dengan tepat, tangguh di udara dan tekel, umpan akurat dengan kedua kaki. Nyaris sempurna karena satu-satunya yang tak bisa ia lakukan hanyalah berlari kencang.
Mudah ditebak, karir pemain Capello tak butuh waktu lama untuk menuju papan atas. Setelah menghabiskan tiga tahun di SPAL, Capello muda beranjak ke Roma. Ia pun jadi pemain kunci Giallorossi dan mampu membawa mereka menjuarai Coppa Italia di musim keduanya. Enam puluh lima penampilan ia catatkan di ibukota Italia dan 11 gol ia cetak, sebelum Juventus memboyongnya.
Capello menghabiskan sekitar enam tahun bersama Si Nyonya Tua. Awal karirnya bersama raksasa Turin ini memang tak mengesankan, tapi ia jadi sosok penting kala klubnya menjuarai Serie A tiga kali. Ia baru pindah dari Turin di usianya yang ke-30, saat masa keemasannya sudah habis. Kendati begitu, klub yang mau menampunya pun bukan main: AC Milan.
Kenangan Capello bersama Milan dimulai di sini. Berseragam merah-hitam, ia mampu membawa pulang satu gelar Serie A dan satu Coppa Italia. Setelah mengabdi empat tahun, bulatlah keputusannya untuk gantung sepatu di markas Rossoneri.
Pasca pensiun, Capello menghabiskan waktunya bersama skuat muda Milan. Ia menjadi pelatih di sana selama beberapa saat. Beruntung baginya, di musim 1987, ia diangkat jadi manajer sementara Milan dan empat tahun kemudian ia diangkat jadi manajer tetap Il Diavolo.
Keputusan Il Diavolo mengangkat Capello sebagai manajer tentu takkan pernah mereka sesali. Betapa tidak, enam tahun dihabiskan mantan gelandang ini dan ia menghadirkan segala gelar yang diimpikan oleh Milan. Empat gelar Serie A, tiga Supercoppa Italiana, dan tentunya satu Liga Champions plus Piala Super Eropa, Capello mampu meraih semua itu saat menjabat pelatih Milan. Setelahnya, ia melanglang buana keliling Italia, sempat melatih Roma dan Juventus walau eranya di sana tak secemerlang di San Siro.
Capello juga sempat melatih Real Madrid, dua kali sepanjang karir kepelatihannya. Pertama di musim 1996/97 dan ia menghadirkan satu gelar La Liga. Sepuluh tahun kemudian, ia kembali ke tempat yang sama dan mempersembahkan gelar yang sama. Sayang, ia dipecat dari Santiago Bernabeu. Eks bintang Italia ini pun mencoba peruntungan di kancah internasional.
Inggris jadi negara pertama yang dilatih oleh Capello. Ia bertahan selama empat tahun memimpin The Three Lions dan tak mampu menghadirkan gelar apapun. Maksimal, ia hanya membawa Inggris ke babak 16 besar Piala Dunia 2010 (kalah 4-1 dari Jerman), di mana terjadi gol kontroversial Frank Lampard. Capello mundur pada Februari 2012, setelah FA melepas jabatan kapten dari tangan John Terry.
Kini, Capello tengah memimpin Rusia di Piala Dunia 2014, Brasil. Tepat beberapa jam sebelum ulang tahunnya, tim Capello akan berhadapan dengan Korea Selatan. Tentu sang arsitek tak ingin menodai hari kudus ini dengan kekalahan, begitu pula dengan skuat yang dipimpinnya.
Buon Compleanno, Fabio Capello! Selamat ulang tahun, Capello!
FABIO CAPELLO |
Nama lengkap: Fabio Capello Tempat, tanggal lahir: San Canzian d'Isonzo, Italia, 18 Juni 1946 Posisi bermain: Gelandang Karier pemain: 1964–1967 SPAL 49 caps (3 gol) 1967–1970 Roma 62 (11) 1970–1976 Juventus 165 (27) 1976–1980 Milan 65 (4) Timnas: 1972–1978 Italy 32 caps (8 gol) Karir pelatih: 1987 Milan (caretaker) 1991–1996 Milan 1996–1997 Real Madrid 1997–1998 Milan 1999–2004 Roma 2004–2006 Juventus 2006–2007 Real Madrid 2008–2012 England 2012– Rusia | Koleksi Gelar: PemainSPAL Serie B promotion: 1964–65 Roma Coppa Italia (1): 1968–69 Juventus Serie A (3): 1971–72, 1972–73, 1974–75 Milan Coppa Italia (1): 1976–77 Serie A (1): 1978–79 Pelatih Milan Serie A (4): 1991–92, 1992–93, 1993–94, 1995–96 Supercoppa Italiana (3): 1992, 1993, 1994 UEFA Champions League (1): 1993–94 European Super Cup (1): 1994 Real Madrid La Liga (2): 1996–97, 2006–07 Roma Serie A (1): 2000–01 Supercoppa Italiana (1): 2001 Individual Serie A Coach of the Year: 2005 BBC Sports Personality of the Year Coach Award:2009 Marca Leyenda: 2011 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar